Pilihan Menu
Kontak Informasi
Alamat

Kompleks Kantor Gubernur, Jl. Soa Siu Dok 2, Jayapura, Papua

Email

info@papua.go.id

Phone

(0967) 537 523

Komjen Pol (Purn) Matius D. Fakhiri, S.I.K., M.H. Gub Fakhiri.jpeg

Aryoko A. F. Rumaropen, S.P., M.Eng. Wagub Rumaropen.jpeg

RSUD Jayapura menyiapkan rencana pengembangan layanan rumah sakit dengan memperkuat kapasitas perawatan intensif, khususnya Intensive Care Unit (ICU) dan Neonatal Intensive Care Unit (NICU). Penguatan ini diarahkan untuk memastikan pasien kritis, termasuk bayi, dapat ditangani lebih cepat dan optimal seiring meningkatnya kebutuhan layanan rujukan di Papua.
Pemerintah Provinsi Papua meresmikan layanan Hearing Center di RSUD Dok II Jayapura sebagai bagian dari penguatan layanan kesehatan spesialistik di daerah. Peresmian dilakukan Gubernur Papua Matius D. Fakhiri bersamaan dengan penyerahan alat bantu dengar kepada warga, Kamis (8/1/2026).
Pemerintah Provinsi Papua mengawali tahun kerja 2026 dengan apel perdana aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemprov Papua, Senin (5/1/2026). Apel ini menjadi momentum konsolidasi dan evaluasi kinerja ASN setelah libur panjang akhir tahun.
Gubernur Papua Matius Fakhiri menegaskan pentingnya keselarasan program kerja organisasi perangkat daerah (OPD) dengan visi dan misi kepala daerah. Arahan tersebut disampaikan saat memimpin apel perdana Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Provinsi Papua, Senin (5/1/2026).
Pemerintah Provinsi Papua menunjukkan kepedulian antardaerah dengan menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi masyarakat terdampak bencana di wilayah Sumatera. Bantuan sebesar Rp500 juta disalurkan untuk mendukung penanganan bencana di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.
Gubernur Papua Matius Fakhiri mendorong Kementerian Agama memperluas jangkauan pelayanan hingga ke seluruh kabupaten di Provinsi Papua. Langkah ini dinilai penting untuk memastikan layanan keagamaan dapat diakses merata oleh masyarakat di daerah.
Pemerintah Provinsi Papua menutup tahun 2025 dengan sejumlah capaian positif di berbagai sektor pembangunan. Refleksi akhir tahun ini menunjukkan adanya perbaikan kinerja pemerintahan, terutama pada indikator pembangunan manusia, ekonomi, dan stabilitas harga.
Pemerintah Provinsi Papua menegaskan kewajiban seluruh pelaku usaha untuk menaikkan upah sesuai ketentuan Upah Minimum Provinsi (UMP) Tahun 2026. Kebijakan tersebut berlaku efektif 1 Januari 2026 setelah Gubernur Papua, Matius D. Fakhiri, menetapkan UMP Papua naik 3,51 persen menjadi Rp4.436.283 per bulan.
Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Papua menargetkan realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun anggaran 2025 dapat mencapai 99 persen hingga 31 Desember mendatang.
Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, Rumah Sakit Umum Daerah Jayapura memastikan seluruh layanan kesehatan berada dalam kondisi siaga. Kesiapan tersebut mencakup aspek pelayanan medis, ketersediaan tenaga kesehatan dan sarana prasarana.
Pemerintah Provinsi Papua melepas ratusan peserta program Mudik Gratis Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025 di Pelabuhan Laut Jayapura, Rabu (17/12/2025). Program ini menjadi bagian dari upaya pemerintah daerah menghadirkan layanan transportasi yang terjangkau bagi masyarakat, khususnya warga berpenghasilan rendah.
Wakil Gubernur Papua, Aryoko Rumaropen, menyebut perayaan Natal Bersama Tingkat Provinsi Papua 2025 sebagai momentum awal pemerintahan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua periode 2025–2030. Natal ini menjadi yang pertama dirayakan bersama setelah keduanya menerima amanat memimpin Provinsi Papua.

instansi