Gubernur Provinsi Papua, Barnabas Suebu, SH, dijadwalkan pada tanggal 21 Februari 2007 mendatang, akan meresmikan Pengoperasian Dermaga Penyeberangan Samabusa di Nabire. Dermaga penyeberangan ini akan dilabuhi oleh kapal-kapal jenis feri untuk membantu kelancaran lalu lintas manusia dan barang diwilayah tersebut. Hal ini dikatakan Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Papua, Soleman Wairo, Senin (19/2) petang, di Perbatasan Skouw Proses pembangunan dermaga penyeberangan ini, sebelumnya memakan waktu pembangunan yang cukup lama. Pembebasan tanah dilakukan pada tahun 1996-1997 kemudian diikuti dengan pelaksanaan pembangunan dermaga pada tahun 2003 dan dalam perjalanannya di tahun 2004, terjadi bencana alam gempa bumi hingga meluluh lantakan bangunan dermaga itu. Dermaga yang dibangun dengan dana APBD dan APBN ini, kemudian dibangun kembali dan baru selesai pembangunanya pada beberapa minggu silam. Setelah rampung, Dinas Perhubungan Provinsi Papua bekerja sama dengan pihak Pemerintah Daerah Kabupaten Nabire langsung menetapkan rencana pembangunan pada tanggal 21 Februari besok.
“Jadi, dermaga ini dijadwalkan diresmikan oleh Gubernur pada tanggal 21 Februari besok,” kata Soleman. Menurut Soleman, setelah terbangunnya dermaga penyebrangan ini, Dinas Perhubungan dalam program kerjanya tahun ini akan membangun dermaga serupa diwilayah Serui dan Manokwari. Sehingga diperkirakan pada tahun 2008, akan terbangun lalu lintas penyeberangan di Teluk Cenderawasih untuk melayani angkutan masyarakat. Kaitannya dengan ini, Soleman menghimbau masyarakat untuk memanfaatkan fasilitas dermaga penyeberangan yang telah dibangun tersebut. Ia berharap dengan dibangunnya Dermaga Penyeberangan Samabusa, dapat menumbuhkan kegiatan perdagangan maupun perekonomian rakyat, hingga dapat memacu peningkatan kesejahteraan masyarakat. “Saya berharap dermaga ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat, dan saya harap terbangunnya dermaga ini dapat menumbuhkan kegiatan perdagangan maupun perekonomian daerah yang memacu peningkatan kesejahteraan masyarakat, sesuai dengan visi dan misi Gubernur Barnabas Suebu, tuturnya.