Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Mimika, Eltinus Omaleng - Yohanis Bassang (OMBAS) dipastikan bakal segera dilantik setelah Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua menerima salinan putusan atas sidang Mahkamah Konstitusi (MK) terhadap sengketa pemilukada di kabupaten tersebut.Menurut Asisten I bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Dorren Wakerwa, usai putusan MK itu diterima pihaknya akan segera melakukan konsolidasi dengan Kementrian Dalam Negeri untuk selanjutnya hasil tersebut ditindaklanjuti dengan melakukan sidang paripurna di Mimika mengenai penetapan hasil pilkada Bupati Mimika tanggal 30 Mei 2014 lalu.
Hal demikian sebagaimana dikatakan, Dorren Wakerwa kepada wartawan, Rabu (16/7) diruang kerjanya.Sebelumnya, Mahkamah Konstitusi (MK) telah menolak gugatan pasangan Abdul Muis-Hans Magal (AMAN). Dengan begitu, secara otomatis pasangan Eltinus Omaleng-Yohanis Bassang (OMBAS) akan segera dilantik Bupati
dan Wakil Bupati Mimika periode lima tahun kedepan 2014-2019. Dalam pertimbangannya, MK menilai dalil Pemohon yang menyatakan adanya kekeliruan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mimika sebagai Termohon dalam melakukan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara pada Pemilukada Kabupaten Mimika Putaran Kedua tidak dapat dibuktikan dengan bukti yang cukup meyakinkan MK.
Sebaliknya, bukti-bukti yang diajukan oleh Termohon telah membuktikan perolehan suara masing-masing pasangan calon peserta Pemilukada Kabupaten Mimika Putaran Kedua. Terutama dari PPS yang berada di Distrik Mimika Baru, Distrik Mimika Barat, dan Distrik Mimika Kuala Kencana, tidak terdapat penambahan atau pengurangan perolehan suara masing-masing pasangan calon. Terkait dengan hal ini Asisten I menegaskan proses pelantikan harus segera dilakukan sesuai makanisme yang ada. Sementara itu, seluruh masyarakat di Kabupaten Mimika dihimbau untuk menerima hasil Pemilukada karena keputusan itu sudah final. “Sebab yang menang adalah pasangan Omaleng-Johanes. Jadi apa yang sudah diputuskan oleh MK itu yang menjadi pemimpin Mimika. Masyarakat harus mendukung dan membantu bupati dan wakil bupati terpilih,†imbaunya.