JAYAPURA - Dalam Rangka Menyongsong Natal Tahun 2023 dan Tahun Baru 2024, Dinas Perhubungan Provinsi Papua mengadakan Rapat Koordinasi dengan Mitra Perhubungan Udara, Laut dan Darat Provinsi Papua (15/12).
Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Papua Reky D. Ambrauw, menyampaikan bahwa Kondisi transportasi Darat, Udara dan Laut di Papua menjelang Natal Tahun 2023 dan Tahun Baru 2024 berjalan normal dan diperkirakan akan mengalami peningkatan volume pada tanggal 18 dan 19 Desember 2023, saat Kapal PELNI melayani penumpang ke luar Papua. dan untuk harga tiket Kapal tidak mengalami perubahan / kenaikan, Reky juga menambahakan pertemuan dengan mitra perhubungan yang dilaksanakan ini untuk melakukan mitigasi terkait hal-hal yang dibutuhkan saat adanya peningkatan volume/lonjakan arus Mudik / Balik sehingga masyarakat pengguna jasa transportasi darat, laut dan udara dapat terlayani dengan baik.
Sementara pada kesempatan yang sama manager Lion Group Agung Setyo Nugroho selaku salah satu operator penerbangan dan mitra perhubungan di Papua juga menyatakan bahwa maskapai Lion, setiap hari ada penerbangan dari dan ke papua dan untuk aturan harga tiket, mengacu pada ketentuan yang berlaku. ***