JAYAPURA - Penjabat Gubernur Papua, Ridwan Rumasukun membagikan 12 ekor sapi jelang hari Raya Idul Adha. Hewan kurban tersebut disalurkan ke Kabupaten/Kota Jayapura, Sarmi dan Kabupaten Keerom.
Bantuan hewan kurban diserahkan Pj Sekda Papua, Derek Hegemur secara simbolis di Masjid Raya Baiturrahim Kota Jayapura, diterima langsung oleh Uztad H. Abd. Kahar Yelipele, M.Pd.I dan pengurus Masjid lainnya.
Sementara Pj sekda Papua didampingi Asisten Sekda Bidang Perekonomian dan Pembangunan M.B Setyo Wahyudi, Kadis Kominfo, Jeri Agus dan Plt. Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Papua, M.P. Koibur.
Pj Sekda Papua mengatakan pendistribusian hewan kurban bantuan Bapak Gubernur tersebut akan diberikan langsung kepada masjid di Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Sarmi dan Kabupaten Keerom.
“Kami harapkan bantuan hewan kurban dari Bapak Gubernur ini dibagikan kepada masyarakat miskin yang berhak menerima, sebab, Idul Adha mengajarkan kita untuk berbagi kepada tetangga sekitar dan fakir miskin,” jelasnya.
Sementara itu, Asisten Sekda Bidang Perekonomian dan Pembangunan M.B Setyo Wahyudi yang ditemui wartawan mengatakan bahwa hewan kurban bantuan Gubernur Papua sudah didistribusikan oleh dinas terkait ke Masjid di Kota dan Kabupaten Jayapura, Keerom dan Sarmi.
Menurutnya, perayaan Idul Adha mengajarkan kita bagaimana nilai pengorbanan dan kemanusiaan, pihaknya mengajak umat Islam di Papua untuk lebih meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT.
“Serta menanamkan jiwa kemanusiaan dan pengorbanan sesama umat, terlebih di tengah masyarakat Papua yang beragam,” ujarnya.
Dia menambahkan perayaan Idul Adha tahun ini diharapkan dapat menjadi momentum menjaga keharmonisan antarsesama umat beragama di tanah Papua. “Semoga perayaan Idul Adha ini lebih memperkuat kebersamaan kita, dan kita sama-sama menjaga Papua yang damai serta mensukseskan Pilkada tahun ini dapat berjalan dengan aman dan sukses,” jelasnya.
Dia menambahkan, hewan kurban yang disalurkan ke kabupaten/kota telah dilakukan pemeriksaan oleh instansi teknis. Dengan pemeriksaan tersebut, hewan-hewan yang dipilih tentunya sudah memenuhi syarat untuk dikurbankan.
Sebelumnnya, Plt Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Papua MP Koibur, menjelaskan ketersediaan stok hewan kurban di Kabupaten/Kota Papua aman.
“Stok hewan kurban di 9 kabupaten/kota se Papua aman dan sehat, semua hewan kurban kita awasi kesehatannya, sehingga hewan kurban itu berkualitas,” ucapnya.
Stok hewan kurban tahun ini yang tersedia sebanyak 2.490 ekor sapi. Dari jumlah tersebut, kebutuhan hewan kurabn hanya 2.190 ekor. Untuk hewan kambing stok yang tersedia sebanyak 693 ekor, sementara kebutuhan hanya 309 ekor.
Dengan demikian, katanya, masih banyak stok hewan kurban di Papua. “Terkait dengan stok sapi dan kambing untuk tahun ini di kabupaten/kota di Papua aman, stok kita juga banyak,” pungkasnya. ***