JAYAPURA - Pj. Gubernur Papua Ramses Limbong sekira pukul 09.00 WIT melaksanakan kunjungan Ke Badan Perencanaan Pembangunan Riset dan Inovasi Daerah Provinsi Papua (Bapperida), Senin 20 Januari 2025.
Dalam kunjungannya Ramses menyampaikan bahwa Bapperida merupakan SKPD yang melaksanakan perencanaan melalui RPJMD untuk kelangsungan program Pemerintah. “Ada tanggung Jawab Moral yang harus dijalankan oleh teman-teman di Bapperida Ini, bagaimana para pejabat secara berjenjang dari pimpinan, kepala bidang kepala seksi hingga staf dapat melakukan perencanaan dan berkoordinasi dengan Stakeholder (SKPD) yang ada dilingkungan Pemerintah Provinsi Papua,“ Ujar Ramses.
Ramses menegaskan bagaimana perencanaan pertanian, kelautan dan pariwisata bisa menjadi potensi pendapatan untuk Papua, disitulah peran Bapperida untuk dapat membuat perencanaan, “kumpulkan dan koordinasikan seluruh SKPD agar setiap SKPD dapat mengambil perannya masing – masing, perencanaan tata ruang wilayah harus jelas, pelaksanaannya harus terukur, dan semua pihak, mulai dari Pimpinan hingga staf harus berkontribusi. Jangan hanya hadir secara fisik tanpa produktivitas nyata," ujar Ramses.
Ramses juga menyoroti tentang disiplin waktu yang perlu ditingkatkan dalam melaksanakan pekerjaan. Tepat waktu adalah hal penting dan menjadi tanggung jawab individu kata Ramses Limbong. "Manusia itu pada dasarnya ingin hidup nyaman dan enak, namun untuk menciptakan kenyamanan bukan se – enaknya ,kita harus bekerja keras dan meninggalkan kebiasaan yang tidak produktif," ujarnya.
Perlunya evaluasi secara berkala terhadap inovasi dan kinerja organisasi semua pihak untuk lebih proaktif dalam menciptakan perubahan dan berinovasi. "Kita harus berpikir maju dan tidak hanya mengandalkan rutinitas. Jika organisasi berjalan dengan baik, promosi dan apresiasi akan datang dengan sendirinya," pemimpin maupun staf, harus memiliki kesadaran akan peran dan tanggung jawabnya.
Dalam pertemuan yang di hadiri oleh Plt. Asisten 3 Bidang Administrasi Umum Johana Ani Rumbiak, Sekretaris Bepperida Verra Wanda serta pejabat dan staf Bapperida, Ramses Limbong menyampaikan pentingnya peningkatan kinerja organisasi dan tanggung jawab moral para pemimpin dan pegawai. Ia mengajak seluruh elemen organisasi untuk keluar dari zona nyaman dan meningkatkan efektivitas kerja, Ramses juga menyampaikan perlunya koordinasi yang baik antar bidang untuk mencapai target yang telah ditetapkan.
Diakhir pertemuan Ramses mengajak seluruh pegawai untuk bersyukur atas apa yang dimiliki dan menjaga kepercayaan dalam hubungan kerja, jangan mencari sisi negatif setiap orang, dorong sisi positif rekan kerja untuk membantu menyelesaikan tugas – tugas organisasi. "Syukur dan kepercayaan adalah kunci untuk menjalani kehidupan yang lebih baik, dan terimakasih atas komitmen teman – teman Bapperida," pungkasnya.