JAYAPURA - Penjabat Gubernur Papua, Ramses Limbong, meminta Bupati dan Wakil Bupati Jayapura yang baru dilantik untuk fokus pada pembangunan daerah.
Dalam pelantikan di Kantor Gubernur Papua, Selasa (25/3/2025), Ramses menekankan pentingnya pemimpin yang hadir di tengah masyarakat.
“Kabupaten Jayapura harus jadi contoh bagi Papua. Pemimpinnya harus bekerja dengan hati,” kata Ramses.
Ia juga mengingatkan keterbatasan anggaran akibat pemekaran wilayah. “Pendapatan berkurang, kita harus dorong inovasi daerah. PAD harus ditingkatkan dengan mengoptimalkan potensi lokal,” ujarnya.
Selain itu, Ramses mengingatkan pentingnya sinergi dengan pemerintah pusat, termasuk dalam program nasional seperti penanganan gizi buruk dan pengendalian inflasi daerah.
Menurut Ramses, sektor unggulan seperti pertanian, pariwisata, serta perikanan dan kelautan harus menjadi prioritas. “Kita harus mewujudkan ketahanan pangan dari tingkat distrik,” tutupnya.
Diketahui, Yunus Wonda dan Haris Richard Yoku resmi menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Jayapura periode 2025-2030. Pelantikan berlangsung di Kantor Gubernur Papua, Selasa (25/3/2025). ***