Upaya untuk mewujudkan pelayanan umum yang prima yakni meningkatkan mutu dan produktivitas pelaksanaan tugas dan fungsi Instansi dibidang pelayanan umum, bertujuan untuk mendorong upaya mengefektifkan sistem dan tatalaksana pelayanan umum secara efektif dan efisien, guna mendorong tumbuhnya kreativitas, prakarsa dan peran serta masyarakat secara luas. Kita harus ingat bahwa setiap kebijakan public yang dibuat jika ada demo, protes hal tersebut harus di nilai dengan baik, karena tidak ada keputusan public yang dibuat tidak ada resikonya nol,namun semua keputusan public yang dibuat tentu ada yang resikonya kecil itu yang terbaik, namun setelah diputuskan dan ada masalah didalam public maka kebijakan tersebut kurang baik demikian wakil Gubernur Provinsi Papua, Drh.Constant Karma, pada pembukaan Bimbingan Teknis Peningkatan Kualitas Aparatur Birok Krasi serta Pencanangan Tahun Peningkatan Peningkatan Pelayanan Public di Jajaran Pemerintah Provinsi Papua Kamis (23/09)di Sasana Krida Dok Jayapura.Bahwa dalam pelayanan public ada beberapa kreteria yang harus diperhatikan yakni pertama, kebijakan public yang dibuat harus bertanggung jawab kepada diri sendiri,kepada Negara dan kepada Tuhan karena bertanggung jawab itu melekat pada diri kita masing-masing. Kriteria yang ke dua, yaitu keterbukaan hal ini kita ketahui bahwa dewasa ini public tidak melihat hasil akhir tapi mereka ingin melihat proses, itu sebabnya banyak orang melakukan demo bagi anggota DPRD di berbagai daerah karena bukan hasil DPRD yang mereka tunggu tapi prosesnya mereka ingin mengetahui dengan keterbukaan. Kreteria ketiga adalah pelayanan public itu harus adil, jangan melakukan pelayanan public bersifat memilih-milih, tapi unsur keadilan itu sangat penting dalam memberikan pelayanan sehingga publicpun dapat merasakan apa yang diharapkan. Dengan demikian persepsi masyarakat terhadap kinerja birokrasi Pemerintah akan lebih baik pada akhirnya terjalin hubungan harmonis antara pemerintah dan masyarakat.Pada sisi lain pemerintah akan memiliki legitimasi yang kuat dihadapan masyarakat dan sisilainnya masyarakat juga mendapat pelayanan yang baik dan prima dari pemerintah.