"Gubernur Provinsi Papua Barnabas Suebu, SH mengatakan wilayah distrik di Papua perlu mendapat penambahan formasi kepegawaian guna mengurusi masalah pemerintahan, pendidikan, kesehatan dan perekonomian rakyat. Hal tersebut sebagaimana dikatakan Gubernur Papua Barnabas Suebu, SH dalam sambutannya pada acara Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Bupati/Walikota se-Provinsi Papua, yang diadakan di Ballroom Hotel Sentani Indah, Kamis (7/5) pagi.
Menurutnya, hal yang membedakan antara pulau Jawa dan Papua bahwa akses dari Kabupaten ke Kampung berada pada jarak yang dekat sementara di bumi cenderawasih ada kampung yang justru harus ditempuh dengan pesawat udara. Oleh karena itu, masalah pendidikan maupun kesehatan tak serta merta dapat dikontrol dari Kabupaten karena jarak yang terlalu jauh itu. “Maka itu, penguatan di level distrik perlu harus dilakukan. Sehingga pelaksanaan pembangunan dapat berjalan lebih maksi mal,” tuturnya.
Ditanya apakah rekruitmen para pegawai itu nantinya akan menempatkan pegawai dari Kabupaten ke Distrik, Gubernur Suebu mengatakan dari sisi kelembagaan hal tersebut merupakan satu perluasan. Namun bukan merupakan satu pembuangan pegawai ke kampung. Tetapi merupakan penugasan yang sebenarnya para pegawai itu harus lebih dihargai dibanding para kepala dinas. “Sebab mereka punya kualitas tetapi bekerja turun langsung di kampung,” singkatnya.
Sementara itu, Gubernur Papua Barnabas Suebu, SH, Kamis kemarin, membuka kegiatan Rakerda yang ditandai dengan pemukulan tifa, disaksikan para Bupati, Muspida, Kepala Instansi dan seluruh peserta Rakerda. Disela-sela wawancara Gubernur mengatakan rapat ini, bertujuan untuk mengevaluasi kinerja Pemerintah Daerah pada tahun 2009 dan tahun-tahun yang akan datang. “Jadi, Rakerda ini merupakan rapat rutin untuk melihat jika ada kekurangan maupun kesalahan yang kemudian akan kita perbaiki bersama-sama,” jelasnya.