Anggota Dharma Wanita diajak menjadi juru kampanye pemerintah dalam mensosialisasikan pencegahan Covid-19, yang kini terus mengalami peningkatan signifikan di Bumi Cenderawasih.
Hal itu disampaikan Pelaksana Harian Sekretaris Daerah Papua, Muhammad Musa'ad pada serah terima jabatan (Setijab) Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Sekretariat Daerah Provinsi Papua, dari pejabat lama Grice Nelce Auri kepada pejabat baru Andar Aryani Musa'ad, di Aula Sasana Krida Kantor Gubernur-Jayapura, Jumat (24/5/2020).
Oleh karena itu, dibawah pimpinan ketua yang baru, Dharma Wanita diminta mampu mengorganisir anggotanya, untuk mengambil peran dalam membantu pemerintah menghadapi penularan virus corona.
“Mari bahu membahu dengan pemerintah untuk melakukan langkah-langkah pencegahan lewat program-program yang ada. Misalnya ketika bertemu dengan masyarakat yang tidak memakai masker silahkan diingatkan secara baik-baik,” jelasnya.
Selaku penasehat DWP, Musa’ad juga mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk mendorong para istri agar aktif di organisasi Dharma Wanita, sesuai kesepakatan bersama dalam Munas 2019 lalu.
“Untuk itu, saya minta hal ini harus menjadi perhatian bersama dan memastikan semua pegawai yang memiliki istri untuk aktif dalam Dharma Wanita,” imbau Musa'ad.
Sementara Grice Nelce Auri sebagai Ketua DWP Setda Papua yang baru saja meletakkan jabatannya menyampaikan terimakasih atas dukungan dan kontribusi pengurus yang telah membantunya dalam menjalankan kewajibannya sebagai ketua selama ini.
Menurut ia, pergantian pengurus di tubuh Dharma Wanita Persatuan, tak bakal memutuskan silaturahim antara pengurus baru dan lama.
“Untuk itu, saya ucapkan terimakasih kepada jajaran pengurus DWP sehingga saya bisa menjalankan tugas disini dengan sebaik-baiknya. Ada beberapa hal yang masih menjadi kekurangan selama menjabat, saya mohon maaf sebesar-besarnya jika dalam bertutur kata dan bertingkah laku terdapat kesalahan yang disengaja ataupun tidak”.
“Suatu kebanggaan dan nilai plus yang saya dapatkan disini adalah kebersamaan yang sangat luar biasa,” imbuhnya.
Dia juga berharap, ketua yang baru dapat melanjutkan dan meningkatkan DWP Setda Papua serta silaturahmi yang selama ini telah dibangun dapat terus terjalin dengan baik.
Andar Aryani Musa'ad Ketua DWP Sekda Papua yang baru dalam sambutannya memastikan siap melanjutkan program kerja pengurus sebelumnya. Dirinya juga mengharapkan adanya koordinasi yang solid di antara seluruh anggota demi kemajuan organisasi.