SENTANI - Presiden RI Joko Widodo meresmikan Istora Papua Bangkit yang berada di kawasan Stadion Lukas Enembe, Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura, Papua, Sabtu (02/010/021) pagi.
Jokowi pada kesempatan itu turut meresmikan secara simbolis enam venue PON Papua yang dibangun Kementerian PUPR, ditandai dengan penandatanganan prasasti.
“Tujuh venue itu, Istora Papua Bangkit, venue Aquatik, Kriket dan Hockey, Sepatu Roda, Dayung dan Panahan”
"Selain pembangunan venue, kami juga melakukan pembangunan penataan kawasan di kompleks olahraga Kampung Harapan dan Doyo Baru serta membangun rumah susun yang saat PON telah dimanfaatkan sebagai wisma atlet,” ujar Direktur Prasarana Strategi Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR, Iwan Suprijanto, disela-sela kegiatan itu.
Pembangunan seluruh venue tersebut dipastikan menghabiskan dana sekira Rp1,5 tiriliun dengan rincian investasi venue Rp1 tiliun, kemudian penataan kawasan mencapai kurang lebih Rp200 miliar serta rumah susun Rp300 Miliar.
“Kalau pembangunan Istora Papua Bangkit kurang lebih Rp287 miliar dan dikerjakan oleh PT. PP (Pembangunan Perumahan),” ucapnya.
Ketua Harian PB PON, Yunus Wonda katakan dalam arahannya Presiden menekankan agar setelah PON, venue yang ada bisa tetap dimanfaatkan sebagai sarana untuk mengembangkan bakat olahraga anak Papua
“Bapak Presiden berharap jangan setelah PON semua venue terbengkalai, jadi harus ada aktivitas. Pemerintah Papua bisa gunakan venue pembinaan atlet Papua untuk dipersiapkan menjadi atlet andal baik nasional maupun internasional," tandas Yunus
Acara peresmian berlangsung tertutup dengan pengawalan ketat Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres). Tampak hadir mendampingi Presiden, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit, Ketua DPR RI, Puan Maharani, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri PUPR Basuki Hadi Muldjono, Menteri Investasi Indonesia merangkap Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, Bahlil Lahadalia dan Staf Khusus Presiden, Billy Mambrasar.
Peresmian Istora Papua Bangkit menjadi agenda pertama Presiden dalam kunjungannya ke Papua sejak tiba di Jayapura, Jumat (01/10/2021) kemarin.
Usai peresmian venue, Presiden melakukan GroundBreaking Papua Creative Youth Hub, lalu Rapat dengan Forkopimda dan agenda inti membuka PON XX Papua pada pukul 19.00 Wit malam nanti. ***