JAYAPURA - Kepala Dinas Sosial, Kependudukan dan Catatan Sipil (Dinsosdukcapil) Papua, Ribka Haluk menyatakan siap mendukung penyediaan data pemilih bagi Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat dalam menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2024.
Hal itu disampaikan Ribka di Jayapura, Kamis (23/6/2022), usai bertemu pimpinan KPU Papua.
Menurut dia, dengan sistem elektronik yang sudah terbangun saat ini, data kependudukan dipastikan sudah semakin baik. Bahkan saat ini dipastikan sudah tak lagi ada data ganda dalam data kependudukan di Papua.
“Misalkan orang pindah daerah dari Papua ke pulau Jawa, itu pasti dokumen kependudukannya pindah juga kesana karena dia pasti melapor ke dukcapil setempat”.
“Berbeda kalau dia tidak melapor pasti susah untuk mendapatkan pelayanan, jadi wajib lapor pindah penduduk. Namun intinya untuk pendataan ke KPU kita siap mendukung,” katanya.
Ketua KPU Papua, Diana Simbiak menyatakan setelah tahapan pemilu 2024 resmi dimulai pada 14 Juni lalu, Institusinya langsung “tancap gas” berkoordinasi dengan lintas sektor, salah satunya menggelar pertemuan bersama Dinsosdukcapil setempat.
Dimana pertemuan ini, bertujuan melalukan koordinasi mengenai data pemilih sebelum dilakukannya tahapan pemutakhiran data dan penyusunan daftar pemilih pada Pemilu 2024 mendatang.
Usai bertemu pejabat Dinsosdukcapil Papua, pihaknya juga menyampaikan dukungan menyukseskan program perekaman e-KTP di Provinsi Papua, dalam mendukung pelaksanaan Pemilu 2024. ***