JAKARTA - Pada tahun 2024, Papua berhasil meraih penghargaan Anugerah layanan Investasi ( ALI) terbaik kategori Khusus Kawasan Timur Indonesia atas kinerja yang luar biasa dalam Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan percepatan pelaksanaan berusaha. Penghargaan ini diberikan oleh Kementerian Investasi/BKPM sebagai pengakuan atas usaha pemerintah daerah dalam memperbaiki sistem layanan publik dan mempercepat proses perizinan usaha di wilayahnya. (30/9)
Papua bersama daerah lain menunjukkan komitmen tinggi dalam meningkatkan iklim investasi melalui optimalisasi PTSP, yang bertujuan untuk memberikan kemudahan kepada para investor dalam mengurus perizinan. Upaya ini sejalan dengan kebijakan pemerintah pusat yang mendorong digitalisasi dan integrasi sistem perizinan, serta peningkatan efisiensi proses investasi.
PJ. Gubernur Papua Mayjen ( Purn) Ramses Limbong, S.IP, M.Si memyatakan Pencapaian ini diharapkan dapat terus meningkatkan daya tarik investasi di Papua dan mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif di kawasan ini ditengah Dinamika Pemerintahan yang ada serta rendahnya kapasitas Fiskal pemda yang ada.
Kegiatan penganugrahan ini diberikan oleh Menteri Investasi / Kepala BKPM Republik Indonesia Rosan Perkasa Roeslani yang pada pertengahan Agustus 2024 lalu dilantik oleh Bapak Presiden RI dan dihadiri Mendagri, Menpan RI, Para Pejabat di K/L, para Pj. Gubernur dan Pj. Bupati/ Walikota sebagai Nominasi Pada Penganugrahan dimaksud. ***