"Sebanyak 300 lebih peserta dari Provinsi Papua dan Papua Barat, Sabtu (15/12) di Aula Uniyap Jayapura, mengikuti ujian tertulis dalam rangka penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Badan Pertanahan Nasional Republik Indonesia Golongan II dan Golongan III Tahun Anggaran 2007. Kegiatan ini, dilakukan secara serentak diseluruh Indonesia dengan jumlah total kuota penerimaan CPNS, sebanyak 700 orang termasuk wilayah Papua dan Papua Barat. Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Papua, Emmiel Poluan menegaskan, materi ujian tertulis yang diikuti oleh para peserta adalah Tes Kompetensi Dasar (TKD) yang terdiri dari Tes Pengetahuan Umum (TPU), Tes Bakat Skolastik (TBS) dan Tes Skala Kematangan (TSK). Menurutnya, seluruh kegiatan seleksi maupun penilaian lulus tidaknya para peserta seluruhnya diatur oleh pihak Badan Kepegawaian Negara (BKN) dan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara (Menpan). Ia juga menjelaskan bahwa sampai saat ini pihaknya belum mengetahui berapa banyak kuota penerimaan CPNS untuk Provinsi Papua dan Papua Barat. Namun, pihaknya hanya mengemukakan bahwa untuk seluruh Indonesia akan diterima sebanyak 700 orang. “Hingga saat ini saya belum tahu berapa banyak CPNS yang akan direkrut untuk Papua dan Papua Barat. Tapi yang saya tahu kalau se-Indonesia akan diterima sebanyak 700 orang. Dari jumlah total penerimaan ini kemungkinan akan dibagi sesuai kebutuhan dimasing-masing daerah,” jelasnya. Ditambahkan, setelah mengumpulkan seluruh jawaban ujian tertulis para peserta, tim dari pusat akan melakukan verifikasi dan menentukan siapa yang berhak lulus. Pengumuman peserta yang dinyatakan lulus ujian tertulis ini baru akan diumumkan melalui website Badan Pertanahan Nasional Republik Indonesia (http://www.bpn.go.id) pada tanggal 28 Desember 2007.