Pemerintah Provinsi Papua mengajak masyarakat untuk memberikan penilaian kepada seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) atau instansi-instansi, melalui Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi Papua.
Menurut Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi Papua, Anni Rumbiak, melalui penilaian bersama antara Biro Humas dan masyarakat, diharapkan seluruh tugas pembangunan dan program kerja oleh SKPD dapat berjalan dengan baik serta sesuai dengan yang diharapkan.
Maka itu, kami mengajak masyarakat bisa menilai seluruh SKPD melalui Biro Humas dan bersama-sama memantau hasil pembangunan yang dilaksanakan SKPD-SKPD. tutur Anni dalam dialog yang digagas Biro Humas dan Protokol Papua dengan topik peran Biro Humas dan Protokol dalam menunjang kegiatan pimpinan daerah, Jumat (12/8). Lanjut dia, hal yang terpenting dari penilaian bersama ini adalah bagaimana masyarakat bisa menyampaikan aspirasinya maupun saran melalui Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi Papua agar kinerja SKPD-SKPD kedepan bisa berjalan lebih maksimal.
“Jadi, yang paling penting adalah buat kita sebagai manusia, ada yang kurang lengkap dari kami sebagai pemerintah maka itu dibutuhkan saran untuk menjadi lebih baik kedepan. Dan untuk itulah kerja sama ini diharapkan agar masyarakat ikut memberi saran dan kritik terhadap pembangunan yang dilaksanakan melalui SKPD, ucapnya. Dalam kesempatan itu, Anni menjelaskan bahwa tugas Biro Humas dan Protokol adalah memfasilitasi kegiatan pimpinan daerah, namun hal yang lebih teknis dikembalikan lagi kepada SKPD yang menangani. Hal ini bertujuan agar masyarakat dapat mengetahui program-program apa saja yang bakal dilaksanakan oleh SKPD.