JAYAPURA (20/01) – Meningkatkan daya saing sumber daya di Papua, di bidang Sumber Daya Manusia dan Peningkatan Produksi khususnya di bidang pengolahan kayu menjadi salah satu konsen Gubernur Papua Lukas Enembe, S.IP, MH dan Wakil Gubernur Klemen Tinal, SE, MM, untuk itulah diperlukan dukungan fasilitas tempat pelatihan dan sentra produksi yang, memadai.
Penjabat Sekretaris Daerah didampingi Para Asisten dan beberapa Pimpinan SKPD Provinsi Papua melakukan monitorng di beberapa lokasi terkait hal tersebut.
DOREN WAKERKWA, SH selaku Penjabat Sekretaris Daerah menegaskan bahwa Balai Latihan Kerja Papua yang pengelolaanya dikoordinir oleh Dinas Perindustrian, Koperasi dan Tenaga Kerja harus dikembangkan dan dimaksimalkan, karena dari tempat ini akan tercetak tenaga tenaga trampil untuk membangun Papua. Semua dukungan agar dipersiapkan dan secara teknis jika diperlukan koordinasi dengan semua stickholder baik itu ditingkat daerah mapun pusat harus dicarikan jalan keluarnya.
Hal senada juga ditegaskan saat kunjungannya di tempat Produksi Pengolahan Kayu di Gelanggang Waena, Kayu merupakan hasil sumber daya yang alam yang sangat melimpah di Papua, kita harus mampu mengolah hasil alam ini dengan baik dan maksimal serta bernilai tinggi untuk kesejahteraan masyarakat Papua.
Pada monitoring ini juga dilakukan survey beberapa Kantor Pemerintahan diantaranya Kantor eks -Dinas Tenaga Kerja di Tanjung Ria, Kantor Dinas PERINDAGKOP & NAKER di Entrop dan Kantor Percatakan Rakyat Papua di Jl. Percetakan, sebagai alternatif kantor sementara terkait rencana renovasi total Kantor Gubernur Papua Dok II Jayapura, yang akan dimulai Tahun Anggaran 2021 ini.
Asisten Sekda Papua Bidang Perekonomian dan Kesejahtaran Rakyat DR. Drs Muhammad Musaad, M.Si yang ikut dalam monitoring ini menyatakan Renovasi Kantor Gubernur Papua sudah semestinya dilakukan karena usianya sudah mencapai 50 (lima puluh) Tahun karena sudah digunakan sejak Tahun 1971.
Renovasi akan dilakukan di area bangunan bagian tengah, karena bangunan untuk kantor Bappeda, Gedung Sasana Krida dan Gedung Kantor BPKAD merupakan bangunan baru dan masih sangat layak untuk digunakan.
Renovasi total Kantor Gubernur Papua Dok II Jayapura akan dilakukan mulai Tahun 2021 dengan landscape bangunan modern dangan tetap mempertahankan kearifan lokal Papua dan akan berdiri kokoh mengahadap ke laut serta siap digunakan untuk melayani masyarkata demi kemajuan di Papua.
Perlu disampaikan bahwa monitoring Pimpinan terhadap Fasilitas Pemerintah ini secara periodik akan dilakukan diseluruh Provinsi Papua, untuk mengejar target Pembangunan yang sudah, sedang dan belum tercapai sebagimana dituangkan dalam RPJMD Provinsi Papua Tahun 2018-2023. Pada monitoring kali ini diikuti oleh seluruh Asisten Sekda dan beberapa Kepala SKPD Provinsi Papua (Inspekorat, Bappeda, Bappenda, BPKAD, Biro Umum dan Protokol, Biro Pemerintahan dan Otsus, Dinas PERINDAGKOP & NAKER dan Dinas KOMINFO).