- Jalan Raya
Panjang jalan di Kabupaten Mappi pada tahun 2005 mencapai 302.991 m. Dilihat dari jenis permukaan jalan aspal mencapai 61.177 m, sedangkan jalan tanah tercatat 241.814 m. Secarakeseluruhan jalan di Kabupaten Mappi masuk dalam katagori jalan Kabupaten. Selain Jalan raya di Kabupaten Mappi juga terdapat jembatan kayu sepanjang 2.004 m.
- Angkutan Udara
Sarana penghubung yang lazim digunakan untuk mencapai Ibukota Kabupaten Mappi, selain menggunakan transportasi darat dan kendaraan air (kapal kayu, speed boat, long boat, dsb ) juga menggunakan pesawat udara. Frekwensi penerbanganterus meningkat sejalan dengan peningkatan aktivitas pemerintah dan masyarakat. Pada tahun 2005 jumlah pesawat mencapai 331 kali dengan jumlah penumpang yang datang tercatat 2.937 orang. Kepi merupakan bandara yang paling tinggi frewensi penerbangannya dibanding bandara lain di wilayah Kabupaten Mappi yaiyu mencapai 236 kali dengan jumlah penumpang datang mencapai 2.937 orang. Berikutnya adalah Senggo dengan jumlah pesawat datang mencapai 59 kali, dengan jumlah pennumpang datang sebanyak 442 orang. Sementara itu Bade memiliki frewensi penerbangan paling kecil yakni 36 kali dengan jumlah penumpang datang tercatat 163 orang.
- Pos dan Telekomunikasi
Pada tahun 2005 di Kabupaten Mappi hanya terdapat 2 kantor pembantu, 1 unit terletak Distrik Edera dan 1 lagi terletak di Distrik Obaa. Sedangkan sambungan induk telekomunikasi dari TELKOM terdapat disemua distrik kecuali Distrik Haju. Jumlah pelanggan telkom hingga tahun 2005 baru 6 pelanggan. Apabila dirinci menurut jenis pelanggan, maka dari jumlah tersebut 3 diantaranya pemerintah dan 3 lainnya swasta. Beberapa kendala untuk daerah pedalaman selain sulitnya sarana transportasi dapat juga keterbatasan sarana komunikasi.